Kamis, 03 Februari 2011

My First....

Siang tadi aku baru saja makan siang dengan sahabatku Tracy trinita
Kami bersahabat dari umur 15 tahun hingga hari ini, sehingga tracy sudah dianggap sebagai Part of the family.
Sembari makan siang Iseng iseng tadi siang aku bertanya soal blog dan Tracy kemudian berbagi tentang pengalamannya menjadi seorang blogger.Tracy pun menjelaskan betapa mudahnya membuat-menulis blog : EASY AS 123...and Super FUN

Makan siang kami di Crystal Jade hari itu terasa sangat istimewa,karena suasana yang riuh tx to tahun baru cina (diluar ada barongsai) dan kami berdua kompak mengenakan cheongsam .Pesanan kami dari Ayam goreng,kailan ,sop asparagus, tahu goreng, sampai berbagai macam dimsum habis dengan cepat (karena lupa makan pagi)sehingga perut ini terasa akan meletus.Walau perut ini kenyang dan membuatku agak agak "bodoh " sesaat yang terbayang di otakku ini justru penjelasan Tracy tentang penulisan blog yang membuatku ingin segera pulang dan menjadi seorang blogger...aku ingin membuktikan kata kata tracy "gampang banget" bikin blog. You know what , she is right "

almarhum oma ku yang di los angeles berumur 70 tahun ketika mengambil les mengemudi dan kemudian oma aktif menyetir begitu mendapat SIM .  Semangat oma luar biasa,bahkan oma rajin antar jemput rekan rekannya yang tidak bisa nyetir sampai akhirnya jatuh sakit di usia 80 an

Nah intinya  adalah Tidak pernah ada kata terlambat untuk  memulai apapun
dimana ada kemauan pasti selalu ada jalan

better late than never kan?
so ladies and gentlemen please enjoy my blog : ) hope you like it

Andrini - So In Love

Valentine's Day

LOVE...
kata kata ini sering disebut apalagi menjelang Valentine's day
tahun lalu aku merayakan Valentine's day di Sydney bersama sahabat saya ,Tracy trinita
we went to this famous chocolate place,Max brenner. herannya kami rela antri panjang hanya untuk segelas coklat panas dan dessert berupa crepes (with chocolate sauce)  hari itu kami saling bercerita tentang segala harapan kami untuk masa depan
untungnya meja meja sekeliling kami justru bukan pasangan yang sedang pacaran melainkan sekumpulan sahabat yang sedang merayakan valentine seperti kami .

Banyak cara untuk merayakan hari valentine.. tahun sebelumnya lagi aku di Hard Rock Cafe karena harus menemani kekasih saya seorang rocker yang sedang naik daun Pisang hehehe..  sebenernya aku lebih ingin dinner berdua saja tapi malam itu dia harus bekerja .jadilah aku mengajak teman temanku untuk nonton band kekasihku manggung.Ternyata dia memberikan SURPRISE... dia mempersembahkan lagu Bryan adams "I'll always be right there" khusus untuk aku.

for some people munkin hal ini "biasa banget" tapi karena surprise ini datangnya dari seseorang yang jauh dari kata romantis dan cenderung cuek, hal ini menjadi sangat luar biasa dan di luar dugaan. Sebagai wanita dan  mahluk Cancer sejati, aku ini adalah orang yang sangat romantis and that's why i love romantic movies

Kalo di romantisin dikit,hati ini seakan meleleh.. dan bisa membuat air mata tergenang sedikit
istilahnya "terharu " kali ya.  Makanya nonton film Notting Hill atau My bestfriend's wedding bisa membuat aku mewek seketika

Intinya....sangat mudah untuk membahagiakan seorang Ade Andrini, Sepotong coklat atau Kartu sederhana bertuliskan "I miss you" buat aku lebih berarti daripada hadiah berupa tas atau apapun juga.

I Left MY heart in PRAGUE

Prague castle

Tempat yang wajib dikunjungi bila sedang di Praha adalah Prague Castle atau kastil praha.  Kastil praha adalah monumen budaya dan sejarah penting praha sekaligus disebut sebut juga penghubung masa kini dan  masa lalu . Walau sedang musim dingin ternyata dari pagi hari kastil praha sudah ramai oleh grup turis yang kebanyakan adalah turis jepang. kami langsung  takjub dengan  kastil praha yang menurutku jauh lebih indah dari istana istana di  film Disney.  Dari jauh pun Kastil Praha sudah terlihat sangat megah , dan sekarang kami sudah berada persis di depannya dan membuatku terpaku untuk beberapa saat.
Di depanku antrian para turis yang ingin berfoto dengan penjaga  istana di pos depan pintu gerbang semakin panjang. Sang penjaga yang kebetulan salah satunya adalah wanita pada hari itu harus berdiri mematung dengan posisi siap siaga padahal cuaca sedang dingin dinginnya.  Untungnya upacara pergantian penjaga adalah sejam sekali dan hal ini merupakan atraksi menarik bagi turis asing seperti saya.
Kastil yang juga ditetapkan sebagai salah satu UNESCO world heritage site (tempat warisan dunia) saat ini menjadi  tempat Presiden Czech republic berkantor.  Tahun lalu presiden amerika serikat Barack obama  dan Presiden rusia Dmitry Medvedev menandatangani perjanjian AS-Rusia perihal pengurangan senjata nuklir disini .
 Menurut Guinness Book of World Records,  kastil Praha adalah kompleks istana terbesar di dunia dengan luas hampir 70.000 m².  Berdasarkan penelitian dan sumber tertulis lainnya diperkirakan bahwa kastil praha ini didirikan sekitar tahun 880.  Aku merasa beruntung bisa smpai juga di Kastil Praha yang bagiku adalah istana terindah dari semua istana yang pernah kukunjungi
Katedral St Vitus
Di dalam Kastil Praha  terdapat katedral St.Vitus ,yang bila dari jauh pun sudah sangat terlihat dan mencuri perhatian.Ketika baru sampai pintu depan katedral ini terus terang aku tadinya agak seram, tapi rasa seram segera berganti menjadi  kagum begitu masuk kedalam dan melihat  jendela berukuran sangat besar berkaca patri warna warni .  Katedral bergaya gotik ini sebenarnya mulai dibangun tahun 1344 namun katedral terbesar dan terpenting di praha ini baru benar benar selesai sekitar 600 tahun kemudian yaitu pada tahun 1929. 
Di atas pintu masuk selatan ke katedral  terdapat  mozaik yang terkenal dan terbuat dari 1 juta keping kaca dan batu .  Mozaik ini mempunyai daya tarik tersendiri karena bukan hanya sekedar dekorasi  tapi juga bercerita tentang  “pengadilan terakhir” contohnya,ada gambar tentang orang mati yang bangkit,lalu ada gambar malaikat kemudian  Setan yang dikelilingi oleh neraka.  Lebih baik anda datang lebih pagi bila anda ingin leluasa foto foto disini kalau tidak anda harus bersabar bergantian foto di depan mozaik ini.
Baik Kastil praha dan Katedral St Vitus adalah tempat yang sangat wajib untuk dikunjungi bila anda berkesempatan untuk datang ke Praha. Pastikan anda sudah makan  dan mempunyai waktu yang panjang bila berkunjung ke kastil praha terlebih lagi bila anda suka sejarah dan budaya,dijamin anda akan susah untuk beranjak dari kastil yang menjadi saksi dari berbagai sejarah penting dunia ini.


Charlesbridge

Dari kastil Praha kami segera berjalan menuju Charles bridge (jembatan Charles )  yang dibangun pada tahun 1357 oleh King Charles the IV , dan pembangunan jembatan ini baru selesai di awal abad ke 15.
Pada saat itu Charles bridge adalah satu satunya jembatan untuk menyebrangi sungai Vltava  dan merupakan penghubung antara kastil praha dan old town. Sungguh hal yang mustahil bila  Berjalan di atas Charles Bridge tidak membuat anda seakan berada di masa lampau . Sore itu saya mengambil ratusan foto dengan kamera saya selama berjalan di atas Charles Bridge sambil berusaha memastikan diri bahwa ini bukan mimpi.
Jembatan yang sempat dikenal sebagai stone bridge atau prague bridge (prazsky) ini mempunyai panjang 516 meter dan lebar 10 meter . Di sepanjang jembatan ala gotik ini terdapat 30 patung  dari patung st.Ivo sampai  patung St. Philip Benitius namun sejak tahun 1965 patung yang ada bukan yang asli lagi tapi  sudah digantikan replikanya. Walaupun begitu,Turis turis tetap antri berfoto dengan semua patung yang ada di Charles Bridge ini.
Pada malam hari jembatan yang hanya diperuntukkan untuk pejalan kaki ini sepi sekali namun pada siang hari ramainya seperti di central park new York. Di kiri kanan jembatan banyak seniman yang siap melukis wajah anda dan juga menjual  berbagai foto foto indah dari Charles bridge .  Nah karena jembatan ini dipastikan tidak pernah sepi pengunjung pada siang hari maka anda harus berhati hati dengan bawaan anda ya.


Puas dengan Charles Bridge kami “menghangatkan” diri di Glass store,celetna crystal  karena Salju tiba tiba turun lumayan lebat. Di  Praha anda memang “ wajib” membeli Kristal ,dan tempat ini menurut aku tempat yang sempurna karena pilihannya yang banyak.  Sore itu toko Celetna crystal sedang dipenuhi turis turis jepang dan rusia. Hampir sejam kami didalam toko dan akupun tidak tahan untuk ikut  membeli bros dan liontin cantik dari kristal berwarna merah . Toko yang selalu ramai ini membuat kami merasa di rumah dengan servis mereka yang menurutku sangat bagus.


Opera don Giovanni
Malamnya kami mendapat hadiah dari teman kami berupa tiket untuk nonton karya Mozart yang terkenal opera Don Giovanni di Estates theatre . Di gedung inilah tempat dimana Wolfgang Amadeus Mozart memperkenalkan “ Don Giovanni “ untuk pertamakalinya pada dunia tahun 1787. Walau opera “drama komedi “ yang terbagi  dari  dua babak ini  berbahasa itali namun kami bisa melihat dengan jelas teks dalam bahasa inggris dan dalam bahasa Czech . Kami sangat senang karena mendapat tempat duduk yang bagus posisinya yaitu di balkoni tepat di sebelah balkoni kepresidenan. Jangan lewatkan opera Don Giovanni bila anda sedang di praha ,dijamin anda akan sangat terhibur dengan jalan ceritanya plus teater ini sangat bagus sekali detail interiornya. Datanglah lebih awal agar anda bisa memotret interior teater sebelum show dimulai. 
Praha berhasil merebut hati kami dalam waktu yang singkat .  Cuaca yang sangat dingin tidak mengganggu wisata kami selama di praha dan bahkan membuat kami semakin jatuh cinta dengan “Negeri dongeng”ini .   Hati ini sedih saat harus berkemas meninggalkan praha esok harinya.. Sejujurnya Praha memberikan kesan tersendiri di hatiku dan saya berjanji  akan segera kembali .menurut ku ini adalah tempat yang sempurna untuk berlibur dan tentunya honeymoon.

TIPS:
Book hotel anda melalui website travel favorit. Carilah hotel dengan lokasi paling strategis sehingga anda bisa kemana mana dengan berjalan kaki
Travel light apalagi bila anda menggunakan kereta untuk keliling eropa


IN LOVE WITH PRAGUE



Selama ini aku hanya mendengar  betapa romantisnya kota Prague dari teman teman  yang sudah pernah ke sana . Mereka semua bilang “It’s the most romantic city in the world”. Terletak in the centre of europe , berdekatan dengan antara lain Jerman, Slovakia, dan polandia, kota ini kabarnya tak kalah indah dari Roma atau paris.
Penasaran dan tak sabar ingin membuktikan “gossip” ini, usai bertahun baruan di Austria bersama keluarga, aku berangkat ke Prague untuk pertama kalinya. Jarak tempuh hanya beberapa jam dari Austria dan keputusan kami menggunakan kereta adalah  sangat tepat  karena kami sangat menikmati  pemandangan selama perjalanan ke prague.
Rasa penasaran itu  pun terjawab ketika akhirnya kami tiba di tujuan sore menjelang malam. Bibir ini tak henti berdecak kagum.  Benar saja ,aku jatuh cinta dengan kota ini. Padahal kami belum menginjakkan kaki di hotel. Gedung-gedung indah, arsitektur klasik, dan atmosfer eropa zaman lampau begitu terasa. Ah, tak salah kalau banyak orang yang bilang Prague adalah tempat yang indah.
Salah satu kelebihan kota ini adalah sistem transportasinya.  Mulai trem,metro,bus  semuanya nyaman dan taxi  pun juga mudah dicari. Jangan lupa menukar uang anda ke mata uang Czech crown  seperti saya,hehehe yang karena lupa terpaksa menukar uang di hotel. Disini harga hotel,makanan ,transportasi dan lain lain cenderung lebih murah dari negara eropa lainnya

Parizka street
Kami menginap di Hotel Intercontinental.  Lokasinya sangat strategis . Dekat semua tujuan para turis. Kami pun beruntung karena duta besar Czech republic untuk Indonesia meminta anak anaknya agar menemani kami selama di praha. Merekalah yang menjemput kami di stasiun dan mengantar kami kemana mana.
Petualangan kami dimulai setelah menghabiskan susu coklat panas di kafe kecil La Casa Blu dekat hotel dengan menikmati  cantiknya Parizka street. Jalan Ini adalah surganya  para pecinta fashion.  Dan sesuai namanya Parizka street ini memang  membuat kita merasa  seperti di Paris  .Di sini sederet butik mewah yang memajang berbagai merek fashion terkenal bisa ditemui. Dari Prada sampai Louis vuitton semua ada.
Parizka street is such a perfect place for a girl who love to shop like me.  Tapi aku sudah berjanji kali ini hasrat itu harus direm dulu. Buat aku, window shopping is the closest thing I could get. Padahal di depan mata sederet perempuan cantik dengan dandanan yang fashionable memasuki butik salah satu brand favoritku.  Tidak mudah buat saya untuk tidak memasuki satu butik pun namun karena kami datang pada musim dingin,koper kami sudah penuh dan berat karena membawa winter coat dari Jakarta.


Old Town Square & Orloj
Di Prague, jalan kaki menjadi pekerjaan menyenangkan. Berbagai tempat bisa dijangkau hanya dengan berjalan kaki. Dalam hitungan menit, kami seakan memasuki alam dongeng. Gedung-gedung tua nan cantik di  Old town square yang  terletak di antara Wenceslas Square dan Charles bridge begitu mempesona. Tempat ini sudah  ada sejak abad ke 10 dan merupakan tempat berkumpul paling populer di Prague. 
 Sebelum dinamakan Old town Square ,tempat yang sangat bersejarah ini sempat dikenal dengan sebutan Old Market pada abad ke 13. Di sini banyak toko,restoran, coffee shops dan galeri.   Walau sudah memakai baju berlapis lapis tetap saja kami kedinginan namun  hal ini tidak membuat kami lantas  menyerah tapi justru semangat untuk menelusuri Old town square yang indan ini.
Tujuan utamaku malam ini yaitu ke Old Town Hall yang dibangun sekitar tahun 1338. Yang paling menarik dari gedung ini adalah keberadaan salah satu jam tertua di eropa yaitu Prague Astronomical Clock  ( jam astronomi) atau  dikenal sebagai Prague Orloj.  Jam yang dibuat tahun 1410 oleh pembuat jam local Mikulas of kadan dan Professor Astronomi Jan sindel ini pernah ikut terbakar pada Perang Dunia II. Namun jam yang menunjukkan rotasi matahari dan bulan ini akhirnya bisa berfungsi lagi setelah berkali kali dperbaiki.
Bukan saja karena unik dan bersejarah Prague Orloj juga penuh dengan cerita menarik bahkan tragis di balik pembuatannya.  Saking terkenalnya, banyak turis yang mengunjungi Prague akan merasa belum lengkap kalau tak melihat jam ajaib ini. Sampai ada ungkapan ”Don’t die before you see Orloj”. Berlebihan? Well, silahkan diintip saja di www.orloj.com , pasti anda langsung ingin kesana juga.
Prague Orloj yang baru saja ulang tahun yang  ke 600 tahun ini sudah lama menjadi  favorit turis turis.  Malam itu mereka rela berdiri di depan gedung bersejarah Old Town hall untuk menunggu jam kebanggaan Prague  yang terdiri dari 3 bagian ini berbunyi. Begitu bel berbunyi para turis pun mengeluarkan kamera  untun berfoto, termasuk saya tentunya. Di dalam gedung ini sebenarnya ada tangga juga elevator untuk naik ke atas menara  tempat pengunjung bisa melihat pemandangan kota dari atas, tapi karena sudah malam dan hari sudah semakin dingin ,aku memutuskan untuk tidak ke atas.
Setelah mengagumi Old Town Square aku jalan kaki ke Narodni Street. Jalan ini teletak di antara Old Town and New Town. Kami memilih cafe louvre sebagai tempat makan malam. Seperti banyak tempat lain, Café Louvre juga punya banyak kisah menarik. Sejak tahun 1902  café bersejarah ini dikenal sebagai  tempat “gaul” Albert  Einstein. Profesor eksentrik itu kabarnya senang makan di sini. Dan malam itu aku tau alasannya.
Selain karena tempatnya nyaman, semua makanan yang aku coba malam itu enak sekali.  Aku memilih daging kelinci dengan nasi sebagai menu utama. Dan untuk penutup, teman baikku menyarankan poppyseed strudle with plum yang jarang ditemui di tempat lain. Mudah ditebak, I love this food also. Ternyata Opa Einstein bukan cuma jenius fisika tapi juga soal makanan.